Saturday 27 August 2016

Air Ajaib Untuk Keracunan Makanan dan Minuman


Mungkin anda tak pernah terpikirkan bahwa yang dimaksud air ajaib ini adalah air kelapa muda hijau. Ini adalah obat anti biotik alami yang mengandung asam nikotinat, asam pontetonat, asam folat, vitamin c, biotin, dan riboflavin. Segala macam bentuk racun dalam tubuh bisa diobati dengan air kelapa muda hijau. Baik keracunan makanan, minuman, maupun obat-obatan.

Untuk mendapatkan khasiat yang dari air kelapa muda hijau, usahakan waktu mengambil kelapa muda tersebut dengan cara memanjat dan memetiknya kemudian turun sehingga kelapa muda hijau tersebut tidak jatuh ketanah.

Kelapa juga bisa dipergunakan untuk obat koreng, caranya sebagai berikut :

  1. Belah kelapa muda hijau.
  2. Salah satu belahannya dibakar sampai hangus.
  3. Tumbuklah sampai halus.
  4. Bubuhilah minyak kelapa 2 sendok makan.
  5. Aduk sampai merata hingga seperti salep.
  6. Lalu oleskan di sekitar koreng.
Bila cara tersebut belum sembuh, maka sisa belahan kelapa tadi siram ke bagian luka kemudian tunggu hingga kering. Setelah kering silahkan dibasuh dengan air dingin.

Selain untuk obat koreng, air kelapa juga bisa menjaga keseimbangan kesehatan tubuh kita, antara lain :
  1. Menjaga kesehatan ibu hamil.
  2. Mencegah kaki kram pada ibu hamil
  3. Melancarkan pencernaan.
  4. Menurunkan berat badan.
  5. Menyehatkan kulit.
  6. Mencegah munculnya kerutan pada wajah.
  7. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
  8. Mengobati penyakit batu ginjal.
  9. Mengurangi penuaan dini.
  10. Menghilangkan dehidrasi.
Dengan meminum air kelapa muda hijau akan menahan dahaga lebih lama. Minum ini juga rendah gula dan kalori sehingga sangat baik untuk diet agar cepat langsing. Semoga resep ini bermanfaat. Terima kasih.

Romeltea Media
Muhammad Faiz Yahya Updated at:
Get Free Updates:
*Please click on the confirmation link sent in your Spam folder of Email*

4 komentar so far. What are your thoughts?

 
back to top